Halo sahabat Bidanpedia yang saya hormati,,!
Sebelumnya perkenalkan terlebih dahulu nama saya Sanni Nurani, seorang wanita yang saat ini telah menyelesaikan pendidikan di Akademi Kebidanan YPSDMI Garut angkatan 2011. Cita - cita saya kedepannya yaitu ingin menjadi seorang bidan yang professional, baik dan ramah dalam pelayanan serta ingin memiliki dan mengelola klinik sendiri.
Bidanpedia dibuat pada tanggal 8 Agustus 2011. Diawali dari disiplin ilmu kebidanan yang saya miliki dan kesenangan saya pada dunia internet, serta memiliki sedikit ilmu mengenai website, saya ingin mencoba untuk berbagi ilmu kebidanan saya lewat situs ini, hal ini juga merupakan bentuk pengabdian lain saya yang nantinya sebagai bidan untuk dapat memberikan informasi pengalaman dan pelajaran baik dari para ibu dan teman - teman bidan lainnya.
Bidanpedia memberikan informasi dalam bentuk artikel yang diambil dari pengetahuan yang saya miliki yaitu hasil dari perkuliahan ditambah dari berbagai sumber terpercaya seperti dosen dokter dan bidan senior. Artikel tersebut terbagi ke dalam beberapa kategori seputar kebidanan, misalnya Kehamilan, Dunia Kewanitaan, Persalinan, Ruang Konsultasi dan Diskusi serta Perkembangan Janin. Kedepannya, Bidanpedia akan terus ditambahkan berbagai fitur menarik lainnya.
Jika dari para ibu, teman - teman ada yang ingin konsultasi ataupun berbagi informasi seputar kebidanan, maka jangan sungkan - sungkan untuk memberi komentar langsung dengan saya, baik melalui situs ini secara langsung ataupun melalui jejaring sosial lainnya.
Besar harapan Bidanpedia betul-betul dapat memberikan hal positif dan bermanfaat bagi keluarga Indonesia, demi mewujudkan Keluarga Indonesia yang berkualitas, Amin.
Kontak Admin
Facebook : Quinn Raini
Facebook Fan Page : Bidanpedia
E-mail : quinnsanni@gmail.com
E-mail : quinnsanni@gmail.com
Salam,